PHBS Cegah Penyebaran COVID19 Dengan
Gowongan - Kebersihan pangkal kesehatan, demikian pepatah lama yang sangat dikenal masyarakat. Kebersihan lingkungan merupakan tanggung jawab bersama, mulai dari pemerintah, dunia usaha dan juga masyarakat. Hal ini menjadi sangat penting saat munculnya virus menular seperti COVID 19 yang saat ini telah muncul di Kota Yogyakarta.
Melaksanakan himbauan Walikota tentang pencegahan COVID19 di lingkungan Kota Yogyakarta, warga Kampung Jogoyudan secara bersama-sama melaksanakan bersih lingkungan, Minggu (22/03/20).
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) memang semakin penting untuk diterapkan baik di lingkungan kantor maupun lingkungan rumah, untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat. Ini adalah suatu kontribusi nyata dalam mencegah timbulnya penyakit di masyarakat secara umum,. Mencegah lebih baik daripada mengobati.